Daniel Radcliffe jadi anti dengan sihir karena Harry Potter
Karena sudah bertahun-tahun dekat dengan kisah sihir dalam delapan film HARRY POTTER, sang pemeran utamanya, Daniel Radcliffe, pun jadi lekat dengan citra penyihir. Namun, dengan berakhirnya franchise Harry Potter, Radcliffe pun berusaha melepaskan diri dari dunia sihir.
Caranya dengan menjajal peran baru yang jauh dari karakter Harry Potter. Mengutip Entertainment Weekly, Radcliffe kini mencoba berakting sebagai seorang yang anti terhadap dunia sihir dalam film NOW YOU SEE ME 2.
Dilansir dari Muvila.com , karakternya yang bernama Walter digambarkan sebagai persona yang misterius dan ahli teknologi. Ia menggunakan bakatnya untuk mengelabui para pesulap di NOW YOU SEE ME 2.
"Walter pastinya memerankan seseorang yang anti pesulap. Ilmu pengetahuan adalah sulap sesungguhnya bagi dirinya. Dia menarik Four Horsemen (Eisenberg, Harrelson, Franco, Caplan) untuk berada di jalurnya. Para Horseman pun harus melepaskan diri dari trik sulap berbasis teknologi yang dibuatnya," kata sutradara Jon M.Chu kepada Entertainment Weekly.
Meskipun trik sulapnya menggelikan, tapi Radcliffe tidak main-main dalam memerankan tokoh Walter. Ketika proses membaca skenario dilakukan bersama pemain lainnya, Radcliffe sudah hafal dialognya sebelum tiba di lokasi. "Itulah bagaimana berharga dan totalitasnya dalam mengerjakan semua hal ini," puji Chu.
Akting Radcliffe di NOW YOU SEE ME 2 itu baru bisa disaksikan pada 31 Mei 2016. Selain Radcliffe, film ini juga kembali menampilkan Jesse Eisenberg, Woody Harrelson, Mark Ruffalo,Morgan Freeman, dan Dave Franco.
Sumber : Merdeka
Leave a Comment