9 Air Terjun Terindah di Bali
Bali pun memiliki banyak air terjun yang indah. Wisata air terjun di Bali ini bakalan seru banget, terutama untuk mereka yang doyan menjelajah alam. Sedikit tips: siapkan fisik yang prima dan sepatu yang nyaman karena Anda bakal diajak trekking ataupun menuruni ratusan anak tangga sebelum dapat menikmati keindahan air terjun di Bali ini. Yuk simak wisata 8 wisata air terjun terindah di Bali ini!
1. Air Terjun Kembar Gitgit
Air Terjun Kembar Gitgit
Salah satu air terjun terindah di Bali adalah Air Terjun Kembar Gitgit. Air Terjun Kembar Gitgit ini berlokasi di Desa Gunung Luwih Gitgit, Kecamatan Sukasada, Kabupatan Buleleng. Air Terjun Kembar Gitgit ini biasa disebut juga Air Terjun Campuhan. Campuhan dalam bahasa bali artinya “percampuran atau bertemunya dua aliran air”. Sesuai dengan namanya, Air Terjun Kembar Gitgit atau Air Terjun Campuhan ini merupakan dua air terjun yang posisinya berdekatan dan airnya saling bertemu. Uniknya, kedua air terjun yang memiliki ketinggian 20 meter ini memiliki suhu yang berbeda. Suhu air terjun di sebelah kanan lebih dingin daripada yang di sebelah kiri. Air Terjun Kembar Gitgit ini dipercaya sebagai salah satu sumber air suci. Karena itulah di sini kerap diadakan upacara pembersihan diri (penglukatan) dan ritual keagamaan lain.
2. Air Terjun Lemukih
Air Terjun Lemukih
Air terjun terindah di Bali yang satu ini memiliki keunikan yang mirip dengan Air Terjun Kembar Gitgit. Air Terjun Lemukih merupakan air terjun kembar tiga dengan air terjun paling kanan yang paling tinggi (tingginya sekitar 4 meter). Sementara air terjun di tengah dan yang paling kiri tertutup oleh semak belukar sehingga hanya kelihatan hilirnya saja. Di bawah air terjun tertinggi terdapat sebuah kolam di mana Anda bisa bermain-main air di sana. Air Terjun Lemukih ini berada di Desa Lemukih, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng, sekitar 72 km dari Denpasar. Tidak terlalu banyak petunjuk arah menuju Air Terjun Lemukih ini. Tapi tidak akan sulit bila Anda sudah mengetahui jalur menuju Air Terjun Kembar Gitgit karena arahnya sejalan dengan Air Terjun Lemukih ini.
3. Air Terjun Juwuk Manis
Air Terjun Juwuk Manis
Air Terjun Juwuk Manis terletak di Dusun Juwuk Manis, Desa Manggissari, Kecamatan Pekutatan, Kabupaten Jembrana. Walaupun hanya berupa air terjun mini, Air Terjun Juwuk Manis layak menyandang predikat sebagai salah satu air terjun terindah di Bali. Air terjun yang tingginya hanya sekitar 4 meter ini merupakan air terjun kembar dengan suasana alam yang masih asri. Namun, untuk mencapai Air Terjun Juwuk Manis ini dibutuhkan perjuangan yang tidak sedikit. Anda harus terlebih dulu trekking di jalan setapak yang cukup curam melewati perkebunan kopi dan cengkeh. Namun, tentunya Anda juga bisa sembari menikmati pemandangan bunga-bunga kopi dan cengkeh yang memiliki keharuman khas.
4. Air Terjun Nungnung
Air Terjun Nungnung berada di Desa Nungnung, Kecamatan Petang, Kabupaten Badung, kira-kira 45 km dari kota Denpasar. Air Terjun Nungnung yang memiliki ketinggian sekitar 50 m ini berada pada 900 mdpl sehingga hawa di sekitar air terjun terasa sejuk. Suasana di sekitar air terjun juga sangat asri karena Air Terjun Nungnung ini dikelilingi pepohonan hijau. Karena debit airnya yang deras dan arusnya yang kuat, Anda juga bisa melihat titik-titik air beterbangan dan menambah sejuknya suasana. Untuk mencapai Air Terjun Nungnung ini, Anda harus menuruni ratusan anak tangga yang cukup curam dan licin bila hujan. Namun, jika lelah Anda bisa beristirahat di gazebo-gazebo yang disediakan. Di dekat Air Terjun Nungnung, Anda dapat melihat jembatan terpanjang di Bali yang menghubungkan jalur ke Kintamani, yaitu Jembatan Tukad Bangkung.
5. Air Terjun Sekumpul, Singaraja
Air Terjun Sekumpul
Air Terjun Sekumpul adalah air terjun terindah di Bali yang lokasinya tersembunyi di kawasan hutan Buleleng. Lokasi persisnya yaitu di Desa Sekumpul, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng. Di lokasi ini terdapat 7 buah air terjun yang lokasinya terpisah-pisah dan posisinya agak berjauhan. Tujuh air terjun ini tersebar di tebing-tebing yang tinggi dan dikelilingi pepohonan hijau. Ketujuh air terjun tersebut pun memiliki ketinggian yang berbeda-beda, namun rata-rata ketinggiannya 80 m. Untuk mencapai Air Terjun Sekumpul, sedikit butuh perjuangan keras karena Anda harus menuruni ratusan anak tangga. Namun, sepanjang perjalanan Anda juga akan dimanjakan dengan pemandangan alam pedesaan, sawah dan terasering dan hawa yang sejuk.
6. Air Terjun Tegenungan, Gianyar
Air Terjun Tegenungan
Air Terjun Tegenungan adalah air terjun terindah di Bali yang lokasinya paling dekat dengan kota Denpasar dan satu-satunya air terjun yang tidak berada di dataran tinggi atau pegunungan. Air Terjun Tegenungan berada di Desa Kemenuh, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, sekitar 16 km dari Denpasar. Air Terjun Tegenungan yang berada di Sungai Tukad Petanu ini cukup unik. Walaupun tingginya hanya sekitar 4 meter, namun debit airnya sangat deras dengan pemandangan sekitar yang sangat asri. Di dekat air terjun terdapat tempat pemandian dengan beberapa pancuran yang bersumber dari mata air alami. Buat Anda pecinta fotografi, sebaiknya datang ke Air Terjun Tegenungan ini pada siang atau sore hari karena posisi air terjun yang menghadap barat. Untuk mencapai Air Terjun Tegenungan, Anda harus menuruni ratusan anak tangga dan menyusuri tepian Sungai Tukad Petanu.
7. Air Terjun Yeh Mampeh
Air Terjun Yeh Mampeh
Air Terjun Yeh Mampeh atau sering disebut Air Terjun Les Singaraja berada di Desa Les, Kecamatan Teja Kula Singaraja, sekitar 38 km dari kota Singaraja. Yeh Mampeh dalam bahasa indonesia artinya adalah air terbang. Penamaan ini diberikan karena air terjun ini cukup tinggi (ketinggiannya mencapai 30 meter) sehingga air terjun ini seolah terbang sebelum jatuh ke bawah. Air terjun Yeh Mampeh ini dikelilingi perbukitan dengan hawa sejuk di sekitar air terjun. Di dekat air terjun ini terdapat mata air Toya Anakan yang menjadi tempat pengambilan air suci untuk berbagai upacara keagamaan umat Hindu. Untuk mencapai Air Terjun Yeh Mampeh, terlebih dulu Anda harus trekking melewati alam pedesaan dan perbukitan.
8. Air Terjun Blemantung
Air Terjun Blemantung
Salah satu air terjun terindah di Bali yang posisinya juga cukup tersembunyi adalah Air Terjun Blemantung. Air terjun setinggi 50 meter ini terletak di balik tebing-tebing tinggi di Desa Pupuan, Kecamatan Pupuan, Kabupaten Tabanan. Di antara indahnya air terjun dan alam yang asri, Anda bakalan bisa membaui samar harum kopi karena memang banyak terdapat perkebunan kopi di sekitar Air Terjun Blemantung ini. Suasana di Air Terjun Blemantung ini masih alami. Tak ada bangunan apa pun selain sebuah pura dan gazebo. Untuk mencapai Air Terjun Blemantung, Anda harus berjalan kaki sejauh kira-kira 400 meter di jalan setapak di antara perkebunan kopi.
9. Air Terjun Jembong
Air Terjun Jembong
Agak disayangkan karena air terjun terindah di Bali yang satu ini kurang begitu populer. Air Terjun Jembong kalah tenar karena lokasinya yang dekat dengan Air Terjun Gitgit di mana wisatawan lebih memilih untuk berkunjung ke sana. Namun, sebenarnya Air Terjun Jembong ini sangatlah indah. Air terjun ini juga unik karena berada di dataran yang miring, dengan kemiringan lebih dari 75 derajat. Di bawahnya ada sebuah kolam di mana Anda bisa bermain-main air. Air Terjun Jembong ini terletak di tengah perkebunan cokelat. Lokasi tepatnya yaitu di Desa Ambengan, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng. Untuk mencapai Air Terjun Jembong, Anda tinggal melewati jalan setapak yang sedikit berbatu di tengah perkebunan cokelat.
Leave a Comment